Minggu, 14 Februari 2010

No Name Young Cat

Mempunyai ketampanan dan tubuh yang mungil tak berdaya, adalah mangsa empuk dalam hukum rimba. Dalam seminggu pertama di daerah restoran itu, kucing kecil manis itu jadi bulan2an kucing kucing besar lain, Bahkan si Garong (hahaha, I can't find another perfect name) kucing raksasa yang buntutnya sudah buntung, menghajar dengan cakarnya yg tajam, sehingga meninggalkan parut di bibir sampai pada masa dewasa kucing kecil itu. Dunia disana begitu keras meskipun makanan berlimpah.

Sore itu pintu belakang restoran terbuka, karyawan biasanya membuang bekas dan sisa makanan ke tong sampah. Berkerumun banyak kucing, yang telah terbiasa menunggu limpahan rejeki itu. Begitu terdengar suara barang di jatuhkan, menyerbu gerombolan kucing itu. .... (continued for this chapter)
[ ... ]

Rabu, 03 Februari 2010

Garbage to Garbage I


"Kemalangan adalah memandang dunia dengan mata sebelah tertutup" (Juara 1 komik antar SMU - via jawa pos)


Tengah hari begitu terik, pada musim kemarau yang begitu panjang.Resto mie "ShangHai Moon" berjejal dengan orang-orang yang terkuras energinya setelah membanting tulang mengejar rejeki. Istirahat makan siang adalah selingan dalam kerasnya berkompetisi bekerja. Sejenak melupakan beban hidup dan memanjakan indra pengecap.
Pengunjung sibuk dengan menu yang hendak disantap, dan berebut memberi order pada pelayan.

Tapi itu tak berlaku bagi seorang nyonya muda, yang bergegas dari seberang jalan. Dengan tergesa-gesa dia, melintas di depan "ShangHai Moon". Setelah memastikan tak seorangpun yang memperhatikannya, diletakan perlahan-lahan sebuah kantungan kertas di dekat tong sampah. Kemudian segera berlalu seakan tidak terjadi sesuatu.

Menit berlalu,lewatlah 2 bocah menggendong tas sekolah, bersenda gurau. Terdorong rasa ingin tahu kanak-kanak, seorang dari mereka menyentuh kantung tersebut. Meoooow... muncul kepala bundar mungil bertelinga tegak dan runcing. Yang melongok dunia dengan cerah dengan sepasang matanya yang besar. Keduanya terpukau melihat seekor anak kucing tertampan di dunia!
[ ... ]

Selasa, 02 Februari 2010

Wild Cat Prophecy


"If you born poor, It's not your mistake. If you die poor, It's your mistake" (Bill Gate)


Hari-hari seekor kucing tidak lah panjang. Umur rata2 mereka berkisar 8 -10 tahun. Guinees Book of record mencatat seekor kucing jantan di Inggris mampu mencapai 30 tahun, kita berandai2 dia setara dengan dengan usia manusia = 300 tahun! Wow..... Tetapi hewan yang tidak ditangkar jarang mempunyai tingkat harapan hidup seperti hewan peliharaan.

Fygarho tidaklah seberuntung itu, dia dilahirkan di rumah kecil seorang salesman, dan memulai awal hidupnya dari tong sampah restoran mie. Beberapa minggu setelah kelahirannya istri sang salesman itu membuangnya karena merasa tak mampu lagi memelihara fygarho dan saudara2nya.

Seandainya kita bisa memilih hidup sebagai apa, dimana dan kapan, mungkin seisi dunia akan hanya berisi kesenangan belaka. Namun dalam dunia nyata, hukum alam memilih kita, dan membuat keseimbangan.

Dia memulai segalanya tanpa apapun, namun bersyukur masih mempunyai hidup untuk diperjuangkan.

So the legend just begin......


[ ... ]